Salah satu poin penting yang perlu Anda perhatikan ketika membuka coffee shop adalah dekorasi. Sebab dekorasi coffee shop menjadi peranan utama di setiap ruangan agar terkesan lebih hidup dan menarik.
Setiap kedai kopi juga memiliki gaya dekorasi dan suasana yang berbeda sebagai daya tarik tersendiri. Poin ini juga dapat menjadi salah satu ciri khas yang akan membedakan coffee shop Anda dan kedai lainnya.
Penelitian juga menunjukkan bahwa kepuasan pelanggan coffee shop tidak hanya bergantung pada makanan saja. Namun ruangan serta lingkungan pun turut mempengaruhinya.
Nah, jika Anda masih bingung dalam menentukan dekorasi yang unik, daftar dekorasi cafe berikut bisa dijadikan sebagai referensi.
Buat Coffee Shop Anda Lebih Unik dengan 11 Dekorasi Ini!
Bukan hanya soal menu, manajemen coffee shop, dan lokasi bisnis yang strategis saja, sebagai pemilik coffee shop Anda pun perlu memperhatikan elemen dekorasi untuk menarik pelanggan baru.
Sebagai referensi, Anda bisa memilih ide dekorasi coffee shop berikut ini.
1. Tema Industrial
Belakangan ini tema dekorasi industrial sedang cukup populer. Desain unik dengan harga terjangkau menjadi salah satu alasan utama mengapa tema industrial banyak diterapkan pada coffee shop.
Gunakan pipa, kayu atau bahan sisa bangunan lainnya untuk dijadikan sebagai elemen dekorasi. Agar terkesan lebih unik dan menarik, Anda juga bisa menambahkan sentuhan lampu bohlam dengan meja serta kursi logam.
Konsep kedai kopi industrial identik dengan warna putih, silver, abu-abu dan gelap. Dijamin pelanggan akan merasa nyaman dan tidak cepat bosan.
2. Tema Semen Unfinished
Tema semen unfinished juga termasuk dekorasi coffee shop minimalis dengan harga terjangkau namun tetap menarik. Ruangan dengan semen tanpa cat ini akan terkesan lebih unik jika ditata dengan menarik.
Anda dapat memadukan dekorasi semen unfinished ini dengan berbagai perabotan modern agar ruangan tidak terkesan kaku. Salah satunya pengguna slow bar cafe.
3. Tema Rustic
Rustic sendiri dapat diartikan sebagai tua atau berkarat yang berkaitan erat dengan pedesaan dan natural. Ya, tema rustic ini mampu menampilkan sisi dekorasi layaknya di pedesaan berkat sentuhan benda-benda antik dan tanaman hias yang cukup mendominasi.
Pada penerapannya, tema rustic identik dengan warna netral seperti hijau, coklat atau krem. Konsep rustic juga identik dengan penggunaan material logam, kayu, bata merah dan batu alam dengan mempertahankan bentuk aslinya.
Dengan suasana homey yang dihadirkan, dijamin pelanggan bakal lebih nyaman dan betah berlama-lama!
4. Klasik Vintage
Klasik vintage merupakan inspirasi dekorasi masa lampau berupa berbagai barang vintage yang dipadukan dengan berbagai elemen modern. Tema ini dapat memberikan suasana romantis nan menawan berkat pengguna ornamen antik dan elegan yang ada.
Tema ini identik dengan warna orange muda, salem, kuning mustard, merah anggur hingga hijau laut. Jika ditata dengan baik, dijamin coffee shop Anda akan terkesan lebih cozy.
5. Tema Homey
Ingin menciptakan cafe dengan suasana nyaman layaknya di rumah? Ide dekorasi satu ini bisa jadi pilihan yang tepat.
Di sini Anda bisa membuat ruangan cafe seperti ruang makan yang ditambah dengan berbagai elemen dekorasi untuk mempercantik tampilannya. Konsep ini bisa dicoba jika Anda ingin membuat kedai kopi yang kids and family friendly.
6. Tema Workspace
Inspirasi ini sangat cocok dipilih jika Anda ingin membuat coffee shop yang nyaman untuk bekerja atau belajar.
Dekorasi sederhana dan warna-warna netral mampu membuat coffee shop terasa lebih tenang dan nyaman untuk bekerja. Anda juga bisa membuat area meeting untuk pelanggan yang ingin mengadakan pertemuan.
Jangan lupa untuk sediakan beberapa stop kontak agar pengunjung yang belajar atau bekerja mudah mengisi daya perangkat mereka.
7. Nature Organic
Selain beberapa inspirasi di atas, dekorasi cafe minimalis nature organic juga cukup banyak diminati. Penambahan tanaman di beberapa sudut ruangan serta langit-langit coffee shop yang dibuat ala-ala outdoor dapat membuat udara semakin segar dan nyaman.
Sementara untuk keseluruhan ruangan, konsep ini identik dengan warna putih, coklat muda dan hijau. Tentu saja, Anda bisa memadukan beberapa warna dan menggunakan beberapa aksesoris pelengkap lainnya untuk menghasilkan dekorasi yang mempesona.
8. Tema Tropical
Konsep dekorasi satu ini akan membuat para pengunjung serasa liburan ke pantai di negara tropis. Agar kesan tropical lebih terasa, tambahkan pula beberapa lampu neon dan aksen kayu untuk mempercantik coffee shop Anda.
Coklat muda, tosca, biru dan merah muda adalah ciri khas dari dekorasi tropical. Juga beberapa pernak-pernik dengan warna cream berbahan bambu.
9. Tema Hygge
Hygge adalah salah satu konsep asal Denmark yang mengacu pada kegembiraan dan kehadiran. Dekorasi bergaya hygge lebih menekankan unsur kehangatan, kenyamanan dan kesenangan.
Furniture kayu banyak dipilih untuk menciptakan kesan hangat. Selain itu, furniture tambahan seperti bantal, karpet dan sofa empuk untuk bersantai pun cukup mendominasi.
10. Tema Bohemian
Jika Anda termasuk orang yang berani dalam memadupadankan warna serta furniture, tema bohemian merupakan pilihan yang tepat! Yups, tema ini biasanya menggunakan perpaduan warna yang cukup kontras.
Sementara untuk furniture, tema bohemian identik dengan kursi dan meja kayu, bantal rami, tirai rajut dreamcatcher dan berbagai elemen dekorasi antik lainnya. Kombinasi tersebut akan menghasilkan tampilan dekorasi yang begitu berkesan dan juga unik.
11. Tema Semi Outdoor
Satu lagi ide dekorasi coffee shop yang populer di Indonesia, yaitu tema semi outdoor. Tema ini banyak diterapkan pada coffee shop yang berlokasi di dekat tempat wisata dengan panorama cantik, semisal area perkebunan teh, tepi pantai atau dekat persawahan.
Alternatif lain, Anda bisa membuat taman terbuka sebagai area outdoor yang terhubung dengan area indoor. Dengan konsep ini, coffee shop Anda akan terasa lebih nyaman dan tentu saja memiliki daya tarik tersendiri.
Beberapa poin di atas adalah ide dekorasi coffee shop yang bisa Anda jadikan pertimbangan. Tenty, Anda bisa memilih ide dekorasi di atas untuk menciptakan suasana coffee shop yang nyaman dan unik.
Namun, jangan lupa untuk tetap mengutamakan kualitas kopi sebagai menu utama cafe Anda. Di sini Anda bisa memilih kopi Aman Kuba untuk menciptakan minuman kopi yang nikmat dan bercita rasa khas.