Beberapa tahun belakangan ini tampaknya penikmat kopi semakin bertambah jumlahnya. Bahkan tak cukup menikmati kopinya, sebagian besar dari mereka juga mulai beranjak untuk bisa menyeduh kopi dengan berbagai teknik. Bagi Anda yang juga ingin belajar cara menyajikan kopi selayaknya di cafe, Anda bisa memulainya dengan menggunakan peralatan kopi manual di rumah.
Bagi mereka para pecinta kopi, tidak jarang juga menyediakan peralatan kopi manual di rumah. Seperti yang sudah banyak diketahui, kenikmatan kopi satu dengan kopi lainnya dapat berbeda sesuai dengan teknik pembuatannya. Maka dari itu, Anda harus memastikan bahwa peralatan kopi yang Anda beli tepat. Agar rasa kopi yang tercipta sesuai dengan selera.
Cara menyeduh kopi yang cukup populer saat ini adalah dengan teknik manual brew. Teknik ini dapat dikatakan sebagai teknik yang cocok dicoba untuk para pemula. Karena peralatan yang digunakan adalah peralatan kopi manual. Nah, berikut beberapa rekomendasi alat kopi manual yang bisa Anda gunakan untuk membuat kopi di rumah.
Rekomendasi Peralatan Kopi Manual untuk Pemula
Berikut beberapa rekomendasi peralatan kopi yang bisa Anda beli untuk membuat kopi secara manual yang bisa Anda temui di berbagai toko alat kopi baik offline maupun online. Simak pembahasannya di bawah ini.
1. Moka Pot
Moka pot merupakan alat seduh kopi yang cukup praktis. Alat ini bisa dibilang sebagai salah satu peralatan kopi manual yang tertua. Bentuk dari moka pot mirip dengan teko untuk merebus air. Alat seduh kopi ini dapat mengalirkan air yang menguap melewati bubuk kopi. Kopi yang dihasilkan dari alat seduh ini memiliki intensitas yang cukup pekat.
Untuk membuat kopi dengan moka pot, Anda perlu kopi yang sudah digiling halus hingga menjadi bubuk. Kemudian, Anda bisa siapkan air panas dan masukkan ke tempat air yang tersedia pada moka pot. Pastikan tinggi air tidak melebihi batas yang ada. Lalu letakkan moka pot di atas api kompor dan gunakan api kecil saja.
Setelah itu, Anda bisa menunggunya hingga kopi mendidih. Jika kopi sudah mendidih, Anda bisa segera mengangkat moka potnya untuk menghindari rasa kopi yang gosong. Kopi dari penyeduhan moka pot siap untuk dinikmati.
2. French Press
Alat seduh kopi yang satu ini merupakan peralatan kopi manual yang cukup populer. Alat french press telah mengalami 2 kali penyempurnaan, pertama pada tahun 1929, dan yang kedua penyempurnaan alat terjadi pada tahun 1935. Sedangkan French Press yang beredar di pasaran saat ini adalah hasil modifikasi yang dilakukan pada tahun 1958.
Bentuk dari French Press seperti gelas memanjang dengan tambahan alat penekan pada tutupnya. Material untuk gelas french press biasanya berupa besi maupun kaca. Cara menggunakannya juga cukup sederhana. Sama halnya seperti moka pot, Anda cukup menyiapkan bubuk kopi dan juga air panas.
Anda bisa langsung mencampurkan 60 gram bubuk kopi dan 1 liter air panas kedalam gelas french press. Kemudian diamkan selama 4 menit. Berbeda dengan moka pot, french press tidak perlu dipanaskan lagi di atas kompor. Setelah 4 menit, Anda bisa menekan plunger secara perlahan hingga ampas kopi terlihat di dasar. Kemudian, kopi dapat dituangkan dalam cangkir dan siap dinikmati.
Dengan french press, kopi yang dihasilkan adalah kopi tanpa ampas. Saat Anda berada pada tahap brewing, durasi pada tahap ini perlu Anda perhatikan betul ya. Karena jika terlalu lama, kopi akan menjadi sangat pahit. Sedangkan apabila waktunya terlalu singkat rasa kopi akan lebih asam.
3. Penyeduh Kopi V60
Rekomendasi peralatan kopi manual selanjutnya adalah V60. Alat seduh ini menggunakan teknik pour over atau menuang air panas ke filter. Uniknya, V60 dibuat pertama kali oleh perusahaan alat laboratorium. Sehingga bentuk dari V60 juga cukup indah, menyerupai cangkir dengan kerucut di bagian bawahnya sebagai wadah kopi yang telah disaring dengan kertas filter.
Penggunaan V60 yaitu dengan menuangkan bubuk kopi secara perlahan dengan gerakan melingkar. Kemudian biarkan aliran yang bercampur dengan kopi tersebut melewati kertas filter. Dengan peralatan kopi manual ini, kopi akan terekstraksi dan perlahan menetes ke bagian bawah alat ini.
Kopi yang dihasilkan dari penyeduhan menggunakan V60 memiliki rasa yang sedikit fruity. Jangan terheran apabila kopi yang diminum akan terasa lebih bersih dan tidak berminyak. Hal ini karena kertas filter pada V60 berfungsi untuk menahan minyak agar tidak ikut menetes bersama kopi.
4. Vietnam Drip
Nama ini mungkin cukup unik dan familiar bagi Anda. Mulanya, Vietnam Drip berasal dari kebiasaan orang Vietnam yang meminum kopi menggunakan alat ini setiap pagi. Mereka yang berkehidupan slow living rela menghabiskan waktu untuk menunggu tiap tetesan kopi yang masuk ke dalam gelas.
Peralatan kopi manual Vietnam Drip berbahan dasar stainless steel. Penggunaannya juga cukup simpel, karena Anda hanya perlu meletakkan metal cup di atas cangkir. Kemudian kunci metal cup dikaitkan dengan cangkir. Setelah itu, Anda bisa meletakkan bubuk kopi di atas saringan yang ada, dan tuang air panas di atasnya.
Saat menyeduh kopi menggunakan Vietnam Drip, Anda perlu memperhatikan rasio perbandingan bubuk kopi dengan air panas. Biasanya, Vietnam drip menggunakan rasio 10 gram bubuk kopi dengan 120 ml air panas. Untuk menyeimbangkan rasa pahit, Anda bisa menambahkan krimer kental manis.
Itulah beberapa rekomendasi peralatan kopi manual yang bisa Anda gunakan di rumah. Selain menggunakan alat yang tepat dan teknik yang cocok, Anda juga perlu menggunakan bubuk kopi berkualitas untuk mendapatkan seduhan kopi sempurna. Pastikan Anda mendapatkan bubuk kopi terbaik hanya di Kopi Aman Kuba. Spesialisnya kopi gayo berkualitas dengan cita rasa masterpiece.