Saat ini kopi memang menjadi minuman wajib bagi semua kalangan. Banyak dari mereka yang rela mengeluarkan uang setiap harinya untuk menikmati sensasi ngopi di cafe. Namun saat ini pun Anda bisa merasakan sensasi ngopi seperti di cafe tanpa harus datang ke cafe. Salah satu alat atau metode yang dapat diaplikasikan untuk menunjang hal tersebut adalah French Press. Tapi, apa itu metode French Press?
Apa Itu Metode French Press?
French Press merupakan salah satu metode yang digunakan untuk membuat kopi manual brew di rumah. Dibandingkan dengan metode penyeduhan kopi lainnya, metode satu ini memang menjadi yang paling populer dan banyak diminati oleh para home brewer. Hal ini tentu saja karena harga belinya yang relatif murah dan juga penggunaannya yang cukup mudah.
Sehingga bagi Anda yang belum terbiasa menyeduh kopi di rumah pun bisa menggunakan metode French Press ini. Penyeduhan kopi dengan metode ini juga sudah cukup tua, karena sudah ada sejak tahun 1850-an.
Sebuah French Press biasanya terdiri dari 5 bagian utama, yaitu tabung kaca utama (carafe), lid (penutup), plunger (batang penghubung penutup dan saringan), filter (saringan), dan juga handle (pegangan atau gagang).
Tips Menyeduh Kopi dengan Metode French Press
Meskipun penggunaannya relatif mudah, namun terdapat berbagai faktor yang perlu diperhatikan untuk menciptakan secangkir kopi yang nikmat. Alih-alih mendapatkan kopi dengan rasa dan aroma nikmat, kesalahan penyeduhan dengan French Press ini justru bisa mempengaruhi hasil akhir dari seduhan kopi.
Setidaknya, apabila ingin menyeduh kopi dengan metode French Press, Anda perlu memperhatikan hal-hal berikut ini:
1. Gilingan Bubuk Kopi
Salah satu hal yang perlu diperhatikan ketika menyeduh kopi dengan metode satu ini adalah grind size kopi yang digunakan. Ukuran gilingan kopi French Press, akan lebih baik menggunakan coarse ground coffee atau bubuk kopi yang digiling kasar. Mengapa bubuk kopi dengan gilingan kasar?
Karena apabila menggunakan fine atau medium ground coffee, maka ampas akan ikut tercampur dengan hasil seduhan kopi. Sehingga hal tersebut dapat membuat cita rasa kopi menjadi terasa pahit. Tidak hanya itu, ampas kopi yang tercampur juga akan membuat rasa kopi menjadi tidak clean, segar, bersih, dan justru akan mengurangi kenikmatan kopi itu sendiri.
Apabila Anda menginginkan kopi dengan cita rasa terbaik, maka pastikan menggunakan bubuk kopi dari biji yang baru disangrai. Jenis kopi untuk French Press sendiri dapat disesuaikan dengan selera. Namun akan lebih nikmat jika menggunakan gayo wine.
2. Temperatur Air Seduhan
Selain seberapa halus gilingan biji kopi, suhu air yang digunakan juga berpengaruh terhadap hasil akhir seduhan. Suhu air yang tepat juga menjadi salah satu kunci dari kenikmatan kopi yang diseduh menggunakan French Press. Umumnya, mereka yang sering menyeduh kopi dengan metode ini akan menggunakan suhu air kurang dari 95 derajat Celcius.
Hindari menggunakan air lebih dari suhu tersebut. Karena apabila suhu air terlalu panas maka akan cepat mengekstrak bubuk kopi. Hasilnya, akan mengurangi kenikmatan dari aroma dan rasa kopi tersebut. Anda bisa mengukur suhu air dengan termometer atau jika tidak ingin repot, bisa mendidihkan air dan biarkan selama 30 detik sebelum digunakan.
3. Rasio French Press
Rasio kopi dan air juga perlu diperhatikan dalam proses penyeduhan menggunakan French Press. Sebenarnya rasio air dan kopi yang digunakan dapat disesuaikan dengan selera. Tetapi idealnya, perbandingan kopi dan air pada metode ini adalah 1:10 atau 1:12.
Apabila kopi yang digunakan terlalu banyak, maka hasil akhirnya akan lebih strong. Sebaliknya, jika air yang digunakan terlalu banyak maka hasil seduhan kopi akan terasa hambar.
4. Ketepatan waktu
Ketepatan waktu selama proses penyeduhan ternyata juga berpengaruh terhadap cita rasa kopi. Apabila proses penyeduhan dilakukan secara singkat, maka akan menghadirkan rasa yang lebih asam dan tipis. Sementara apabila proses brewing berlangsung terlalu lama, maka kopi yang dihasilkan akan lebih pahit.
Untuk mendapatkan hasil seduhan kopi terbaik, waktu ideal yang digunakan untuk proses brewing yaitu selama 4 menit sebelum dinikmati. Dengan waktu tersebut, akan menghasilkan cita rasa dan aroma yang pas.
Cara Menyeduh Kopi dengan French Press
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa untuk membuat kopi menggunakan French Press tergolong mudah. Berikut ini adalah langkah-langkah yang dilakukan untuk menyeduh kopi dengan metode French Press, yakni antara lain:
- Sebelum digunakan, bilas french press terlebih dahulu menggunakan air panas. Caranya, dengan memasukkan air panas kedalam tabung lalu buang air tersebut.
- Setelah itu, masukkan bubuk kopi sesuai dengan rasio yang sebelumnya sudah dijelaskan. Tambahkan juga air panas kedalamnya, dan aduk hingga merata.
- Tunggu hingga kopi terendam selama kurang lebih 30 detik. Hal ini bertujuan agar aroma dan rasa dari bubuk kopi keluar.
- Langkah selanjutnya adalah menekan plunger secara perlahan. Pastikan bahwa semua ampas kopi sudah turun berada di dasar tabung dan juga kopi sudah bersih.
- Setelah itu, biarkan seduhan kopi terendam kembali selama 2 hingga 4 menit sebelum disajikan.
- Jika seduhan kopi sudah terlihat bersih tanpa ampas, maka kopi bisa langsung dituang pada cangkir. Setelah itu kopi dengan metode French Press pun siap dinikmati dengan cemilan favorit.
Nah, itulah ulasan mengenai French Press beserta cara menyeduhnya. Sangat mudah, bukan? Tentu saja Anda bisa menyeduhnya sendiri di rumah. Semoga informasi tadi bermanfaat dan selamat mencoba!