Siang hari yang terik tidak hanya menimbulkan dahaga, tapi sekaligus keinginan untuk merasakan kesegaran agar tetap semangat menjalani hari. Bagi Anda pecinta kopi, kreasi kopi dengan campuran sari buah-buahan adalah menu yang wajib dicoba untuk melepas dahaga, seperti lychee coffee.
Lychee coffee adalah secangkir kopi dingin yang wangi dan pahit, dicampur sirup leci yang manis dan menyegarkan. Hmm, bagaimana rasanya ya? Daripada penasaran, mari coba beberapa resep lychee coffee yang kami rekomendasikan.
Masih Penasaran, Apakah Kopi Dicampur Lychee Aman?
Kopi dicampur susu sudah biasa. Tapi bagaimana ketika kopi dicampur dengan sari buah? Selain penasaran soal rasanya, banyak orang yang mempertanyakan khasiatnya, apakah aman mencampur kopi dengan sari buah seperti leci?
Mencampur kopi dengan buah leci tidak akan menimbulkan masalah, malah bagus bagi kesehatan selama tidak dikonsumsi berlebihan.
Kopi mengandung kafein yang terbukti dapat membantu mengembalikan semangat Anda dalam beraktivitas. Sementara leci bermanfaat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menjaga kesehatan kulit, hingga sumber antioksidan untuk melawan radikal bebas.
Karena manfaat tersebut, menu lychee coffee kerap dihadirkan di sejumlah kafe. Bahkan, tak jarang menjadi menu yang paling laris, terutama saat siang hari.
Resep Lychee Coffee yang Memanjakan Lidah
Kami sudah memilih beberapa kreasi minuman kopi rasa leci terbaik yang nikmat di lidah dan tentu saja menggugah selera. Simpan resep ini dan siap-siap dengan kejutan rasa yang diberikan!
1. Ice Lychee Coffee
Ini merupakan resep kopi leci paling sederhana. Mencampurkan sirup, air soda dan kopi kemasan. Rasa leci yang manis bercampur aroma kopi yang khas tentu akan menggugah selera.
Bahan:
- 30 ml sirup leci
- 100 ml air soda
- 1 bungkus kopi kemasan
- 30 ml air panas
Cara Membuat:
- Seduh kopi kemasan dengan air panas.
- Tuang leci ke dalam gelas saji.
- Masukkan es batu secukupnya.
- Tambahkan air soda.
- Tuang kopi seduh perlahan ke dalam gelas saji.
2. Ice Coffee Boba Lychee
Tekstur kenyal dari boba atau bola tapioka akan memberi kesan unik tersendiri dalam minuman kopi leci kali ini. Anda bisa membuat boba sendiri di rumah agar lebih sehat dan higienis. Kemudian campurkan dengan beberapa bahan berikut untuk menyulapnya menjadi minuman yang istimewa.
Bahan:
- 1 bungkus bubuk jeli kemasan rasa leci
- 1 bungkus kopi kemasan rasa caramel
- 5 sdm tepung tapioka
- Air secukupnya
Cara Membuat:
- Masak air sampai mendidih.
- Di wadah terpisah, tuangkan tepung tapioka dan bubuk jeli. Masukkan sedikit air, lalu uleni adonan sampai kalis.
- Setelah kalis, bagi adonan menjadi beberapa bagian. Lalu potong-potong dan bentuk membulat kecil seukuran boba standar yang umumnya disajikan dalam minuman boba.
- Siapkan air secukupnya, masukkan boba dan tambahkan gula merah. Rebus sampai matang.
- Jika boba sudah matang, biarkan sampai suhunya normal.
- Seduh kopi dalam gelas saji, masukkan boba dan es batu.
3. Lychee Nut Latte
Lychee nut latte adalah minuman kopi latte ditambahkan susu rasa kacang (nut milk). Cocok sekali untuk Anda yang intoleran ketika mengkonsumsi susu sapi.
Minuman ini memberikan rasa kacang yang lembut dengan aroma yang khas. Adapun susu kacang yang digunakan disesuaikan dengan selera Anda. Boleh dengan susu almond, susu hazelnut atau susu kenari.
Bahan:
- 30 gr lychee syrup
- Steamed milk rasa kacang-kacangan yang disesuaikan dengan selera Anda
- 1 shot espresso
- Whipped cream secukupnya sebagai hiasan
Cara Membuat:
- Campur semua bahan, kecuali susu, ke dalam cangkir saji berukuran 14 oz. Aduk merata.
- Kukus susu dalam teko, lalu tuang ke dalam cangkir saji. Aduk perlahan.
- Tuang whipped cream secukupnya.
4. Americano Shake Lychee
Americano shake lychee adalah minuman yang unik dengan menggabungkan dua elemen utama, yakni Americano atau espresso yang dilarutkan pada air, dengan sirup lychee sebagai penambah rasa manis sekaligus aroma buah lychee.
Minuman dibuat dengan cara dikocok bersama es batu, sehingga menghasilkan kombinasi keasaman yang ringan dari espresso dan manisnya lychee yang menyegarkan. Mari kita buat!
Bahan:
- 30 ml sirup leci
- 1 bungkus kopi Americano zero sugar
- 90 ml soda dingin
- 20 ml air dingin
- 1 gelas es bingsu/es serut halus
- 1 buah leci dan rosemary sebagai hiasan
Cara Membuat:
- Seduh kopi dengan air dingin sampai benar-benar larut.
- Tuangkan sirup leci ke dalam gelas saji, kemudian soda dingin. Aduk sampai larut sempurna.
- Tambahkan es serut hingga memenuhi gelas. Kemudian tuang kopi perlahan di atasnya. Hiasi dengan rosemary dan leci agar terlihat cantik.
5. Coffee Mocktail with Lychee Syrup
Sajian lychee coffee ini merupakan minuman non-alkohol yang menggabungkan kopi dengan sirup lychee untuk menciptakan mocktail (minuman tiruan koktail beralkohol) yang segar dan unik.
Resep kopi mocktail ini adalah minuman menu alternatif bagi Anda yang ingin menikmati sensasi kopi dengan sentuhan buah leci yang manis, tanpa alkohol.
Bahan:
- 50 ml cold brew
- 20 ml lychee syrup
- 50 ml orange Sunkist
- 50 ml water tonic
Cara Membuat:
- Tuang semua bahan ke dalam cocktail shaker.
- Shake buka tutup sebanyak 3x untuk menyeimbangkan tekstur dan sensasi rasa.
- Siapkan gelas saji beserta es secukupnya, lalu tuang campuran mocktail kopi sirup leci ke dalam gelas tersebut.
Untuk menghasilkan cita rasa yang sempurna, pastikan Anda memilih kopi berkualitas tinggi dari Aman Kuba Coffee. Pesan segera untuk bereksperimen dengan resep lychee coffee yang telah kami rekomendasikan di atas!