Kopi campur soda menjadi salah satu varian minuman yang sedang tren. Hal ini tidak terlepas dari cita rasanya yang unik dan nikmat. Namun, di balik itu semua, ada isu kesehatan yang banyak diperbincang. Isu tersebut adalah kandungan kopi dan soda yang tidak menyehatkan bila dicampur.
Kopi memiliki kandungan kafein yang cukup tinggi. Sedangkan soda memiliki kandungan pemanis buatan, pewarna, pengawet, kafein, sodium, dan tambahan zat lainnya. Inilah yang membuat perpaduan kopi dan soda menjadi perbincangan isu kesehatan.
Lalu, apakah kopi soda aman dikonsumsi atau berbahaya? Untuk dapat mengetahui jawabannya, simak ulasannya berikut ini!
Efek Samping Minum Kopi Campur Soda
Sebelum mengkonsumsi kopi dicampur soda, Anda perlu tahu efek sampingnya. Karena kandungan kopi dan soda ketika dicampur, berbeda saat dikonsumsi secara terpisah. Terkadang, masih banyak yang mengabaikan akan hal ini. Padahal, sangat penting sekali untuk diketahui.
Berikut ini beberapa efek samping yang bisa ditimbulkan bila mengkonsumsi kopi campur soda:
- Meningkatkan gula dalam darah
- Dapat menaikan asam lambung
- Resiko mengalami obesitas
- Membuat kekurangan vitamin pada tubuh
- Menurunkan fungsi seksualitas
- Membuat perut kembung
Masih banyak efek samping lainnya bila mengkonsumsi kopi campur soda. Beberapa penjelasan efek samping di atas, yang umumnya sering dialami. Berbanding terbalik dengan kopi campur garam yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh.
Kopi Campur Soda, Apakah Aman Diminum?
Isu kesehatan yang berkembang tentu menimbulkan pertanyaan bagi siapa saja ingin mencoba kopi soda. Pertanyaannya apakah aman atau berbahaya untuk dikonsumsi?
Terkait isu kesehatan, telah banyak pakar atau para ahli yang melakukan penelitian. Dari penelitian yang dilakukan, disampaikan bahwa mengkonsumsi kopi dicampur soda aman. Tetapi, dengan batas mengkonsumsi yang wajar dan tidak berlebihan.
Sama seperti kopi dan soda, ketika dikonsumsi secara terpisah, pastinya ada batasnya. Begitu juga bila kedua minuman tersebut dikonsumsi dengan cara dicampur. Ada batasan yang perlu diketahui saat mengkonsumsinya. Agar, tidak menimbulkan efek samping yang dapat mengganggu kesehatan tubuh.
Batas Aman Mengkonsumsi Kopi Campur Soda
Terkait batas aman mengkonsumsi kopi bercampur soda sebenarnya tergantung kondisi tubuh. Penting diperhatikan agar tidak salah memahami batas mengkonsumsi kopi dicampur soda. Karena masih banyak yang menganggap sepele akan hal ini.
Walaupun dikatakan aman untuk dikonsumsi, ada batasannya yang perlu diketahui terlebih bila memiliki riwayat penyakit tertentu, misalnya seperti diabetes. Batas mengkonsumsinya dengan kadar gula soda yang minim. Sedangkan untuk jumlahnya, tidak boleh lebih dari satu gelas dan hindari mengkonsumsi secara sering.
Bagi yang tidak memiliki riwayat penyakit, tentu juga ada batasannya. Jumlah aman untuk mengkonsumsi kopi dicampur soda satu gelas per hari. Tujuannya agar mengurangi resiko efek samping yang dapat mengganggu kesehatan tubuh.
Jadi, mengkonsumsi kopi dicampur soda ada batasannya. Pastikan, tidak berlebihan dan menyesuaikan dengan kondisi tubuh. Dengan begitu, kopi campur soda masih tetap aman dan tidak berbahaya untuk dikonsumsi.
Resep Kopi Campur Soda Sederhana dan Minim Gula
Banyak resep lychee coffee yang telah beredar. Tentu, membuat Anda bertanya apakah ada resep kopi dicampur soda? Jawabannya ada.
Resep yang akan dibagikan adalah kopi bercampur soda sederhana dan minim gula. Tentunya, jauh lebih sehat bila dibandingkan dengan kopi soda kaleng.
Berikut ini bahan dan cara pembuatan kopi campur soda sederhana dan minim gula:
Bahan yang diperlukan:
- Kopi bubuk (arabika atau robusta)
- Air soda less sugar
- Es batu (opsional untuk sajian dingin)
- Sirup less sugar (rasa bisa disesuaikan dengan selera)
Langkah pembuatan:
- Pertama buat kopi dengan cara diseduh. Bisa dengan manual brew atau menggunakan mesin espresso. Tergantung alat pembuat kopi yang dimiliki.
- Siapkan gelas berukuran besar atau sedang.
- Tuang sirup mengitari bagian pinggiran atau sisi gelas secukupnya.
- Masukan es batu ke dalam gelas yang telah disiapkan.
- Langkah selanjutnya, tuang kopi yang sudah diseduh ke dalam gelas.
- Terakhir, jangan lupa tambahkan soda less sugar
- Kopi campur soda sederhana minim gula siap untuk dinikmati.
Dari resep yang telah dibagikan, Anda juga bisa mengkreasikannya sesuai selera. Karena rasa nikmat kopi untuk setiap orang berbeda-beda. Oleh karena itu, tidak ada salahnya mencoba dengan perpaduan bahan atau cara lainnya sesuai versi Anda.
Kopi Aman Kuba, Pilihan Tepat Sajian Kopi Campur Soda Nikmat!
Faktor penting yang mempengaruhi kenikmatan kopi adalah kualitas dari kopi. Itulah kenapa untuk sebuah sajian, kopi yang dipilih tidak boleh sembarang. Begitu juga kopi yang digunakan untuk membuat kopi campur soda.
Bila Anda ingin sajian kopi dicampur soda terasa lebih nikmat, kopi Gayo Aman Kuba bisa menjadi pilihannya. Karakter kopi Gayo sudah terkenal akan cita rasanya yang autentik. Hal ini tentunya dapat membuat berbagai sajian kopi terasa lebih nikmat.
Buktikan kenikmatannya dengan langsung memesan kopi Gayo di Aman Kuba. Kami adalah supplier dan distributor kopi Gayo dengan produk bervariasi. Jadi, Anda bisa sesuaikan kopi Gayo dengan selera kenikmatan kopi yang diinginkan!